5 Lagu Yang Cocok Didengar Pas Galau dan Overthinking

Halo teman deepmusik disini deepmusik mau rekomendasi lagu lagu yang bisa nemenin waktu galau kalian. Pasti sering banget kan kalian ngerasa galau, Insecure dan overthink. Apalagi di masa pandemi ini banyak pasangan yang ga bisa ketemu dan cuma bisa ngobrol lewat chat atau ga telepon. Bahkan karena semua hal ini banyak pasangan yang akhirnya pisah dan pastinya bikin galau hari harinya. Apalagi buat yang masi jomblo susah cari pasangan yang pas, 5 lagu ini cocok deh pokoknya.

Langsung aja rekomendasi 5 lagu yang cocok nemenin waktu galau kalian semua menurut Deepmusik :

1. Bruno Major - Easily


Bruno Major tetap jadi pilihan terbaik pas kita lagi galau. Tetap dengan ciri khas nya, lagu Easily ini di sampaikan dengan lantunan nada yang tenang nyaman dan enak di denger. Lagu ini cocok banget di denger pas kita overthink mikirin si doi yang ga jelas dan ga ngasih kepastian. Apalagi pas pacar labil sama perasaanya yang masi sayang atau engganya.

Penggalan lirik:

Don't you tell me that it wasn't meant to be
Call it quits Call it destiny
Just because it won't come easily
Doesn't mean we shouldn't try, try, try
Just because it won't come easily
Doesn't mean we shouldn't try

Arti dan makna dari penggalan lirik tersebut tentang seseorang yang sudah berjuang dan memberi semua hal terbaik untuk doi nya tapi malah ga di kasi kejelasan. Dalam lirik lagu ini juga mempunyai arti ketika banyak masalah di dalam hubungan sehingga membuat kamu jadi marah dan kesal tetapi kamu tetap bertahan untuk selalu bersama dia.

 2. gnash - the broken hearths club

Lagu yang di bawakan oleh gnash ini memiliki arti yang sangat dalam dari liriknya. Liriknya yang memiliki arti yang perih dibawakan dengan alunan nada ciri khas dari gnash membuat lagu ini menjadi lebih hidup. Lagu ini cocok untuk nge galau karena liriknya selain relate dengan masalah dari cinta yang sedang di jalani, tapi dengan alunan musik atau nada yang tidak biasa membuat kita juga terasa ingin bangkit dan ingin menyelesaikan masalahnya.

Penggalan lirik :

I'm the newest member of The Broken Hearts Club
We hate every little thing about the people that we love
We're the let-down, we're the lied-to, where the lost go when it finds you
Where the lonely make the lonely feel less lonely, and we're dying to
Invite you to stay, and take away the pain
'Cause misery loves company, so hey, what do you say? 

Arti dan maknanya lirik lagu itu memposisikan seseorang yang baru masuk kedalam the broken hearts club atau kumpulan orang yang patah dan hancur hatinya. Penggalan lirik ini juga menjelaskan bahwa dia benci hal kecil dari orang yang dia cinta seperti ketika dia berbohong dan membuat kecewa di tambah ketika dia pergi tanpa ada kabar. The Broken Hearts Club ini hadir dan bisa membuat hari hari tidak merasa kesepian dan menjadi lebih tenang.

3. Rex Orange County - A Song About Being Sad

 

Rex Orange County cukup di kenal dengan lagu - lagu yang di bawakannya, Best Friend, Happiness dan sunflower mungkin sudah banyak orang mengetahui nya. Lagu A Song About Being Sad ini lagu yang sangat dalam lirik lagunya, buat kamu yang masi di gantung dan buat kamu yang masi jomblo lagu ini cocok banget buat di denger. Lagu ini juga saking enak nya di denger kadang bisa buat hati kita ga karuan, jadi siap siap tisu aja ya.

Penggalan lirik :

She may seem perfect, and gorgeous, and lovely
You'll think she likes you
I mean I thought she loved me, no
But no
Neither of us will get down from the shelf
The only one she loves is herself 

Arti dan makna penggalan liriknya ketika kalian berharap kepada seseorang tapi kalian ga pernah di perhatikan olehnya sampai kalian berpikir kalau kalian ga pernah bisa buat dapetin dia karena dia hanya sayang kepada dirinya sendiri. Terdapat makna lirik dimana lagu ini juga menyarankan kepada kita untuk move on dan mencari orang yang lebih baik, pasti sulit si tapi kalian pasti bisa.

4. Pamungkas - I love you but I'm letting go

I love you but I'm letting go  kenapa lagu ini ? banyak makna yang bisa kita ambil dari lagu ini dari rasa kecewa, sedih, marah pokonya ini lagu kalau di denger bikin perasaan campur aduk deh. bahkan disaat ga ada masalah atau tiba tiba galau ga jelas lagu ini paling enak buat di denger. Buat yang masi mencintai pasangannya tapi terpaksa harus meninggalkan karena alasan kepercayaan atau mungkin prinsip lagu ini teramat sangat mewakilkan.

Penggalan lirik :

Yes, I love but I can't
So I am letting you go now and baby one day
When you finally found what you want
And you're ready to open your heart to anyone
Don't push people away again
Easier, I know, but it's also very lonely, yeah

Arti dan makna dari penggalan liriknya menggambarkan ketika lu cinta dan sayang sama dia tapi karena masalah dan mungkin prinsip yang udah berbeda lu memilih buat pergi darinya. sedih pasti kalau ada di posisi kaya gitu, karena hal yang paling sulit adalah ketika kita mencoba lupain orang yang kita sayang. terdapat makna juga yang menyarankan untuk dia kalau udah dapet seseorang yang baru jangan sampai mendorongnya untuk kembali meninggalkannya, dalem banget kan.

5. NIKI - La La Lost You

 

La La Lost You by Niki Zefanya lagu ini cocok banget buat kalian yang masi belum move on dari si mantan atau buat kalian yang selalu terbayang sama gebetan tapi karena masalah kalian akhirnya berpisah. Lagu ini kaya mewakili perasaan dengan menceritakan kembali kisah cinta yang pernah dilakuin bareng - bareng, kaya liburan bareng pergi ke festival musik juga berdua. Lagu ini pokonya bikin kita selalu terbayang masa lalu dan lagi - lagi bikin makin susah lupain si mantan.

Penggalan lirik :

Summer's endin' now and the nights are coolin' down
Remember last winter when we would drive around?
Silverlake, Hollywood, pretty little white lies got me good
Thought this was love, I was misunderstood, mmm

Feelin' low on the low, drivin' through NoHo
If I'm honest, I'd call, but I'm trying to let go
And I hope you're happy, livin' life in taxis
But you'll always have me, you'll always have me

Arti dan makna penggalannya liriknya membuat kita pendengar kembali mengulang cerita masa lalu dan pikiran kita. Dari semua hal yang pernah terjadi dan perpisahan yang sudah di putuskan tetapi kita masi nyimpen rasa kepadanya dan akan terus seperti itu selamanya. Cocok banget kan buat kalian yang belum move on sambil nge galau terus denger lagu ini damage nya ga ngotak pokonya.

Pesan Deepmusik

Ya teman Deepmusik lagu di atas merupakan lagu - lagu terbaik yang bisa bikin galau kita makin bisa dirasain dan bikin kita overthink tentang masalah kita. Menurut Deepmusik galau overthink sebenernya gapapa tapi jangan keseringan apalagi kalau masalahnya karena pasangan. Tuhan udah siapin satu jodoh buat kita dan kita tinggal jalani hidup ini pake bahagia. Jadi segitu aja tunggu rekomendasi lagu - lagu berikutnya !!

 


 

Komentar